1. Apa itu MEXC Earn? MEXC Earn adalah produk terpadu yang diluncurkan oleh MEXC untuk membantu pengguna menemukan berbagai peluang meraih penghasilan dengan memiliki token. Produk ini meliputi tabung1. Apa itu MEXC Earn? MEXC Earn adalah produk terpadu yang diluncurkan oleh MEXC untuk membantu pengguna menemukan berbagai peluang meraih penghasilan dengan memiliki token. Produk ini meliputi tabung
Belajar/Panduan Pemula/Panduan Pengguna/Apa Itu MEXC Earn?

Apa Itu MEXC Earn?

31 Oktober 2025MEXC
0m
TokenFi
TOKEN$0.004888-7.73%
INI
INI$0.08458-0.43%
Masa
MASA$0.00307-4.65%
Tune.FM
JAM$0.0000586-4.09%
Orderly Network
ORDER$0.1035-14.46%

1. Apa itu MEXC Earn?


MEXC Earn adalah produk terpadu yang diluncurkan oleh MEXC untuk membantu pengguna menemukan berbagai peluang meraih penghasilan dengan memiliki token. Produk ini meliputi tabungan fleksibel, tabungan tetap, dan produk earn on-chain yang bertujuan untuk menyediakan solusi pertumbuhan aset terdiversifikasi kepada pengguna.

*BTN-Buka MEXC Earn&BTNURL=https://www.mexc.com/id-ID/staking*

2. Jenis-Jenis Produk MEXC Earn


MEXC menawarkan berbagai macam produk keuangan yang dapat dipilih pengguna dengan dukungan saat ini untuk tabungan fleksibel, tabungan tetap, dan earn on-chain. Di masa mendatang, MEXC akan meluncurkan lebih banyak produk keuangan untuk memenuhi beragam preferensi investasi, strategi, dan selera risiko.

Tabungan Fleksibel: Tabungan Fleksibel memungkinkan Anda untuk mendepositkan kripto dan otomatis mendapatkan bunga per jam atau hari. Jenis ini menawarkan operasi yang mudah, distribusi bunga yang terjadwal, dan penebusan fleksibel kapan pun.

Tabungan Tetap: Tabungan Tetap memungkinkan Anda untuk mendapatkan yield dari aset yang terkunci selama periode tetap. Setelah di-stake, aset akan dikunci selama jangka waktu tertentu. Sebelum penebusan, aset tetap dibekukan di akun Earn dan tidak dapat diperdagangkan atau ditarik.

Earn On-Chain: Earn On-chain memungkinkan Anda untuk berpartisipasi dengan mudah dalam protokol on-chain langsung dari akun MEXC Spot Anda untuk mendapatkan hadiah token atau insentif lainnya. Anda dapat menjelajahi peluang meraih penghasilan on-chain di MEXC tanpa melakukan pengaturan atau operasi on-chain yang rumit.

3. Cara Bergabung ke MEXC Earn


Kelayakan: Pengguna harus menyelesaikan Verifikasi KYC sebelum berpartisipasi dalam MEXC Earn. Untuk mengetahui detail selengkapnya, silakan lihat "Cara Menyelesaikan Verifikasi KYC Dasar" dan "Cara Menyelesaikan Verifikasi KYC Lanjutan".

*BTN-Verifikasi Sekarang&BTNURL=https://www.mexc.com/id-ID/user/id-auth*

3.1 Berpartisipasi dalam MEXC Earn


Kunjungi situs web resmi MEXC, lalu masuk ke akun Anda. Dari bilah navigasi atas, pilih Earn, lalu klik MEXC Earn.


Pada halaman MEXC Earn, gulir ke bawah ke Semua Produk untuk melihat berbagai jenis produk Earn, termasuk Tabungan Fleksibel, Tabungan Tetap, dan Earn On-Chain.


Setelah memilih produk Earn yang sesuai bagi Anda, pilih jangka waktu investasi pada halaman staking, masukkan jumlah staking, setujui persyaratannya, lalu klik Stake Sekarang untuk berpartisipasi dalam MEXC Earn.


Jika Anda menyukai Tabungan Fleksibel, Anda juga dapat menggunakan fitur Earn Otomatis. Earn Otomatis membantu Anda untuk otomatis melakukan staking aset yang menganggur ke dalam produk Tabungan Fleksibel MEXC.

Pada halaman MEXC Earn, klik Aktifkan Earn Otomatis.


Setelah menyetujui persyaratannya, klik Aktifkan untuk mengaktifkan fitur Earn Otomatis.


Setelah Earn Otomatis diaktifkan, aset menganggur dari token yang ditentukan di akun Spot Anda akan otomatis diinvestasikan di Tabungan Fleksibel MEXC, sehingga Anda dapat memperoleh bunga dengan mudah sambil tetap mempertahankan opsi untuk menebus aset Anda kapan saja.


3.2 Cara Menebus Aset

Setelah Anda mengajukan permintaan penebusan, pokok aset yang ditebus tidak akan lagi menghasilkan bunga.

Pada halaman MEXC Earn, klik Order Saya, lalu klik Tebus pada produk yang ingin ditarik.


Pengingat:
1) Anda dapat memilih untuk menebus produk jangka tetap tertentu sebelum tanggal jatuh tempo. Penebusan awal akan menimbulkan penalti pada bunga tertunda dengan tingkat penalti yang bervariasi tergantung pada produk yang dipilih.
2) Aset kripto memiliki potensi pertumbuhan tinggi, tetapi juga volatilitas harga dan risiko pasar tinggi. Kami sangat menyarankan agar Anda melakukan riset sendiri sebelum berinvestasi dan hanya menginvestasikan dana yang sanggup direlakan apabila hilang. Anda bertanggung jawab terhadap keputusan investasi Anda sendiri dan segala risiko yang terkait.

*BTN-Jelajahi MEXC Earn&BTNURL=https://www.mexc.com/id-ID/staking*

Penafian: Informasi ini tidak memberikan saran tentang investasi, perpajakan, hukum, keuangan, akuntansi, konsultasi, atau layanan terkait lainnya, serta bukan merupakan saran untuk membeli, menjual, atau memiliki aset apa pun. MEXC Learn menyediakan informasi hanya untuk tujuan referensi dan bukan merupakan saran investasi. Pastikan Anda sepenuhnya memahami risiko yang terkait dan berhati-hatilah saat berinvestasi. MEXC tidak bertanggung jawab terhadap keputusan investasi pengguna.
Daftar di MEXC
Daftar & Dapatkan Bonus hingga 10,000 USDT